Mommy & Daddy pasti menginginkan yang terbaik untuk sang buah hati. Terutama untuk hal dasar seperti gendongan yang dipakai sehari-hari. Namun, hal ini juga harus diperhatikan dengan baik untuk keamanan dan kenyamanan bayinya.
Gendongan bermanfaat untuk kegiatan sehari-hari seperti, mempermudah Mommy & Daddy melakukan kegiatan rumah tangga, mempermudah proses menyusui, dan juga mendekatkan ikatan orang tua dan bayi. Selain itu, selama berada di gendongan sang bayi akan merasa hangat dan tenang karena berada di pelukan Mommy & Daddy. Nah, begini 3 cara memilih gendongan bayi yang aman dan nyaman untuk bayi. Simak selengkapnya!
Menggendong berarti melibatkan Mommy & Daddy dan anaknya, jadi pilihlah ukuran gendongan yang pas. Hal tersebut agar tidak terjadi kelonggaran atau kesempitan yang akan menyakiti keduanya. Maka, agar lebih mudah gunakanlah gendongan yang fleksibel, mudah diatur ukurannya untuk menyesuaikan badan orang tua dan anak.
Carilah bahan yang kokoh dan nyaman sehingga membuat Mommy, Daddy, dan anak merasa nyaman. Bahan yang tidak akan membuat kepanasan dan kedinginan. Contohnya seperti bahan Polyester, katun, linen, dan juga wol. Gendongan harus kokoh agar bertahan lama dan juga tidak mudah sobek. Aman dan nyaman disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing bayi. Jika dijadikan sebuah hadiah, maka disarankan untuk memilih bahan yang umum digunakan.
Gerakan seorang Mommy & Daddy harus cepat dan praktis karena memiliki pekerjaan yang banyak di rumah, selain itu juga anak semakin besar akan semakin lincah dan tidak bisa diam. Maka, Mommy & Daddy harus pilih gendongan yang cepat dan praktis agar memudahkan dalam menjaga sang anak di dalam maupun luar rumah.
Terdapat banyak pilihan jenis gendongan yang dapat digunakan Mommy & Daddy dari usia bayi sampai balita (bawah lima tahun), berikut jenis gendongan terbaik yang dapat Mommy & Daddy pilih!
Pouch sling bisa juga disebut sebagai gendongan kain yang menjadi pilihan utama Mommy & Daddy ketika memiliki bayi, apalagi menurut orang tua, gendongan kain itu sangat aman dan praktis digunakan untuk di dalam rumah. Kelebihannya, Mommy & Daddy bisa menggunakan gendongan bayi ini untuk waktu yang lama. Gendongan kain biasanya bertahan dari bayi sampai anak beranjak balita karena tahan lama dan memiliki bahan yang aman dan nyaman.
Hip Seat bisa menjadi pilihan Mommy & Daddy generasi saat ini yang ingin memiliki gendongan satu tapi bisa digunakan untuk beberapa gaya. Salah satu rekomendasi Hip Seat untuk Mommy & Daddy adalah Hip Seat Baby Carrier Premium 4 in 1 by AIXINTU. Hip Seat ini dapat digunakan dengan 4 gaya menggendong sesuai dengan yang Mommy & Daddy inginkan. Gendongan ini juga memiliki bahan yang nyaman dan berongga sehingga anak tidak akan mudah kepanasan. Hip Seat ini juga mudah digunakan dan kuat sampai berat badan 25 kg. Mommy & Daddy bisa dapatkan Hip seat ini di Soru Indonesia official store, ya!
Gendongan ini biasa digunakan menyamping untuk bayi umur dibawah satu tahun, gendongan ini juga bisa menjadi pilihan karena memiliki peraturan atau cara pakai yang sederhana daripada gendongan kain, biasanya gendongan ini dipilih oleh seseorang yang sudah terbiasa dengan gendongan kain. Kekurangannya, gendongan ini mudah membuat Mommy & Daddy kelelahan karena hanya satu bahu yang digunakan untuk menopang bayi.
Nah, gimana nih Mommy & Daddy? Sekarang sudah mengetahui jenis-jenis gendongan bayi jadi lebih mudah kan menentukan pilihannya. Jangan lupa, tips and trik nya juga ya!
Penulis :Adinda Rizkika Utami